Cara Memutihkan Wajah Dalam Satu Minggu
By: Date: December 13, 2017 Categories: Kecantikan

Banyaknya aktivitas-aktivitas di luar sana yang membuat seseorang harus berinteraksi secara langsung dengan sinar matahari dapat membuat kulit wajah terbakar dan menjadi hitam. Kulit yang tadinya putih cerah, menjadi hitam dan kusam akibat paparan sinar matahari yang berlebihan. Diperlukan perawatan wajah untuk mengembalikan keputihan dan kecerahan kulit wajah agar tampak bersinar cerah dan menambah kecantikan pada wanita. Mencerahkan wajah secara alami merupakan salah satu cara untuk mengembalikan kulit wajah yang terbakar sinar matahari menjadi putih kembali. Berikut adalah cara memutihkan wajah dalam waktu satu minggu :

  • Menggunakan jeruk nipis

Jeruk nipis mengandung antioksidan yang sangat baik untuk wajah sehingga membantu mencerahkan wajah secara alami dan memutihkan kembali kulit putih yang terkena sinar matahari. Caranya adalah, campurkan perasan jeruk nipis dengan putih telur, kocok hingga tercampur rata. Oleskan pada wajah secara merata. Diamkan selama 15-20 menit. Bilas dengan bersih menggunakan air hangat.

  • Susu

Warna putih pada susu ternyata dapat membantu kulit wajah menjadi putih kembali sehingga wajah akan tampak berseri dan lebih segar. Caranya adalah siapkan susu kreamer atau susu kental, usapkan beberapa tetes susu pada wajah, oleskan hingga merata menggunakan kain halus. Diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air yang bersih.

  • Kentang

Selain untuk bahan masakan, kentang juga berfungsi untuk memutihkan kulit secara alami dan cepat. Caranya adalah, kupas kentang lalu cuci bersih. Haluskan kentang menggunakan blender sampai benar benar halus lalu campur dengan satu sendok makan madu. Oleskan pada wajah secara merata. Diamkan hingga kering lalu bilas dengan air bersih.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, lakukanlah secara rutin dan teratur maka bahan-bahan tersebut akan mencerahkan wajah secara alami. Lakukan dengan rutin setiap harinya agar kulit wajah yang hitam karena paparan sinar matahari dapat kembali menjadi putih. Setelah memakai masker dan mencuci muka, gunakanlah handuk bersih khusus untuk wajah untuk mengeringkan. Jangan gunakan handuk bekas mandi karena akan menyebabkan bakteri menempel pada wajah dan merusak kulit wajah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *